Kunjungan dan Bantuan ke Lokasi Banjir Kabupaten Bandung





Menteri Sosial RI, Khofifah Indar Parawansa, Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan, Bupati Bandung Dadang Naser, didampingi Rektor Telkom University Mochamad Ashari meninjau dapur umum untuk korban banjir Dayeuhkolot dan sekitarnya di kawasan Telkom University. Pihak Kemensos menerima penjelasan penanggulangan bencana dari pihak Pemkab Bandung. Bersama Gubernur Jabar Ahmad Heryawan, Khofifah datang dengan membawa bantuan berupa dana senilai Rp 733 juta serta satu unit mobil tangki air. Seusai mengunjungi dapur umum di Telkom University, Khofifah juga mengunjungi warga pengungsian di Kantor Kecamatan Dayeuhkolot.

Bantuan yang dibagikan pada Senin (14/03/2016) juga datang dari PLN Distribusi Jawa Barat bersama Rayon Bandung Selatan. Kunjungan ini sekaligus membuka Posko PLN Peduli di daerah tersebut.
Bantuan dari Kemensos secara simbolis dengan rincian:
a. auk pauk 1000 paket
b. makanan anak 1000 paket
c. matras 1000 lbr
d. kidware 400 paket
e. food ware 250 paket
f. sandang 200 paket
g. selimut : 1000 paket
h. family kit : 400 paket

Adapun bantuan APBD Provinsi diserahkan Kadinsos Provinsi dengan rincian:
a. beras 1500kg
b. perahu polyteline 2 unit
c water closet 1 unit
d. lauk pauk 300 paket
e. sandang 50 paket
f. makanan anak 200 paket
g. matras 60lembar

Bantuan APBD Kabupaten disampaikan Bupati dengan rincian:
a. beras 1175 kg
b. air mineral 35 dus
c. minyak goreng 576 botol
d.kecap 144 botol
e. saos 144 botol
f. sarden 180 kaleng

Bantuan dari TV One dengan rincian:
a. mie instan 48 dus
b. air mineral 70 dus
c. bubur sop sapi 4 dus
d. selimut garis 21 lbr
e. sereal 4 dus
f. makanan bayi 4 du

Kunjungan ke titik pengungsian Kantor Camat Dayeuhkolot terdata ada 97 KK dan 215 jiwa pengungsi. Di sini dilakukaan juga penyerahan santunan uang duka untik Risa Nuramadani (13 tahun) kepada ahli waris orang tuanya, Dadang dan Lilis). Kunjungan lainnya dilakukan ke titik pengungsian Bojong Asih. Dimana di sini terdapat 81 KK dan 215 Jiwa dan kunjungan menggunakan perahu. ke Kantor Desa Dayeuh Kolot. Sementara bantuan dengan dibagikan langsung sepanjang perjalanan menggunakan perahu.

Adapun bantuan yang diberikan dari PLN berupa sembako (beras 250 kg, air mineral 8 dus, susu 88 pak,  mie instan 20 dus, kecap 250 ml 25 botol, biskuit 53 bungkus, mie instan cup 24 buah, dan lain-lain. Bantuan dari PLN diserahkan di Posko Utama Banjir Kodim 0609/Dayeuh Kolotyang diterima langsung oleh Kasdim 0609 Kabupaten Bandung. Mayor Infantri Dedi B.

Pemkab Bandung sendiri telah membangun dua dapur umum yakni di Telkom University dan di Gedung Kwarcab Pramuka, Baleendah. Kebutuhan pangan warga akan didistribusikan kepada 35 posko pengungsian di tiga lokasi, yaitu Baleendah, Dayeuhkolot, dan Bojongsoang.

--------

Baca info-info seputarbandungraya.com lainnya di GOOGLE NEWS