Awie Bah Akim, Alat Musik Bambu dari Bandung yang Tembus Pasar Internasional





Awie Bah Akim adalah sebuah merek dagang alat musik bambu sunda yang berada di Bandung. Merek ini didirikan tahun 2007 oleh  Bah Akim sendiri.  Awalnya alat musik bambu ini hanya dibuat sebagai pelengkap dalam permainan galengan sora awi dimana Bah Akim adalah salah satu personel di galengan Sora Awi.

Hingga  saat ini, awie bah akim telah  menjadi sebuah bisnis yang telah dilakukan serius. Untuk sebuah merk lokal, Bah Akim sendiri memiliki  misi untuk dapat tetap menyebarkan ciri khas kerajinan indonesia ke kancah internasional.

Takrim atau yang biasa dipanggil Bah Akim ini memiliki workshop yang  terletak di Jl. Dago Pojok Tanggulan No. 5 RT  7, RW 3 Kelurahan  Dago, Kecamatan  Coblong Bandung 40135
Untuk Sistem pemasaran Awie Bah Akim  menggunakan sistem penjualan secara online dan offline. Penjualan Online sendiri melalui akun Facebiik yaitu abah akim (awiebahakim@yahoo.com). Dan dengan menggunakan Instagram @abah akim, juga di akun Twitter : #abah akim

Sedangkan untuk penjualan yang di lakukan secara offline, tim manajemen lebih mengutamakan  yang datang langsung ke workshop atau melalui pameran dan bazzar. Serta melalui pelatihan/seminar wirausaha yang selama ini sering digelar baik oleh pihak pemerintah ataupun swasta.

Usaha yang hanya bermodalkan uang sekitar lima Juta, Hingga saat ini pegawai tetap yang di gunakan oleh abah akim, hingga saat ini masih berjuumlah  3 orang. sedangkan untuk tenaga harian lepasnya, bah akim memanfaatkan sedikitnya 4 orang.

Keunggulan dari setiap karya Bah Akim ini, dikerjakan sempurna dengan menggunakan tangan.(handmade). Melalui proses pemahatan dan penyempurnaan yang rumit, dan menggunakan bambu berkualitas pilihan.

Pendistribusian produk dari Bah Akim ini telah melanglangbuana ke mancanegara, tidak hanya pasar Nasional, Pasar Internasional pun telah meraka  jajali, seperti ke Negri Sakura, Jepang, Taiwan bahkan sudah mencapai pasar Eropa.
Setiap bulannya, Workshop ini mampu menghasil kan lebih dari 200pcs alat musik ataupun miniatur alat musik tersebut.

Untuk dapat mengetahui lebih lanjut tentang produk Hand Made dari Awie Bah Akim, dapat menghubungi media sosial yang tercantum di artikel ini atau dapat menghubungi  nomor telepon 0896-1873-0281

--------

Baca info-info seputarbandungraya.com lainnya di GOOGLE NEWS