Wakil Gubernur Jawa Barat Apresiasi Festival Film Kabupaten Bandung Barat 2016





Penganugerahan Festival Film tahun 2016 untuk pertama kalinya diadakan di Kabupaten Bandung Barat. Dengan mengusung tema "Kami  Pemuda, Kami Peduli" dilaksanakan di Gedung Yayasam Bandung Barat Sejahtera, Kompleks Permata Blok Z No. 18, Desa Tanimulya, Kecamatan Ngamprah, Kabupaten Bandung Barat.

Acara yang dilangsungkan pada Sabtu 21 Mei 2016 ini digelar perdana oleh Sarana Himpunan Pelajar Kabupaten Bandung Barat dan Media Pelajar Indonesia (MPI) yang berada di Kabupaten Bandung Barat.

Tidak hanya dari KBB, peserta yang mengikuti Festival Film ini juga diikuti oleh para pelajar dari berbagai daerah di Jawa Barat, seperti dari Kota Bandung, Kota Cimahi, Kota Sukabumi, Kabupaten Bandung dan Jakarta. Selain ini, ada juga peserta yang hadir dari luar Jawa Barat yaitu dari Surabaya.

Ada puluhan film yang ikut serta dalam festival ini yang merupakan film pendek dan film dokumenter. Dan berikut para pemenang kategori dalam Festival Film Kabarat 2016:

Kategori Umum
-    Juara 1 Kategori Umum : Samasta Sundara
-    Juara 2 Kategori Umum : Revitalisasi Karangkamulyan
-    Juara 3 Kategori Umum : Panti Kreative Pemuda Merdeka

Kategori Pelajar
-    Juara 1 Kategori Pelajar : Dibawah Cahaya Langit
-    Juara 2 Kategori Pelajar : Setetes Bensin untuk Masa Depan
-    Juara 3 Kategori Pelajar (Pemenang: Apalah Arti Sebuah Dusun

Acara penganugerahan Festival Film ini dihadiri oleh artis senior yang juga menjabat sebagai Wakil Gubernur Jawa Barat, Deddy Mizwar. Deddy memberikan apresiasinya yang besar terhadap penyelenggaraan Festival Film yang diprakarsai oleh para pelajar di Kabupaten Bandung Barat ini.

"Saya berharap festival film satu-satunya di KBB ini terus digelar dengan harapan ke depannya event ini bisa memiliki keunikan dan karakternya tersendiri diantara festival film lainnya yang telah ada. Ini bentuk apresiasi saya, karena di Kabupaten Bandung Barat bisa melaksanakan festival film," tutur Wabup yang akrab dipanggil Demiz tersebut. (DW)

--------

Baca info-info seputarbandungraya.com lainnya di GOOGLE NEWS