Profil Para Pemain Sinetron Dunia Terbalik [2]






Melanjutkan dari profil para pemain sinetron "Dunia Terbalik" sebelumnya, berikut ini profil pemain lainnya yang disarikan dari berbagai sumber:

1. Profil Yafi Tessa Zahara pemeran Febri (anak Kang Akum)
Berperan sebagai anak yang ditinggalkan kerja ibunya kerja di negeri orang, Febri hanya tinggal dengan ayahnya. Masa pubertas yang sedang ia alami kerap jadi masalah bagi dirinya. Maklum ayahnya, Kang Akum, kurang begitu paham untuk urusan anak perempuan yang semestinya untuk urusan tersebut bagian sang ibu.

Tokoh Febri diperankan dengan apik oleh aktris cilik Yafi Tessa Zahara. Akrtis cilik yang lahir di Jakarta pada 8 Desember 2005 ini memang "spesialis" main film horor. Ia mengaku awal main film karena diajak pamannya untuk ikut casting. Akhirnya dunia seni peran menjadii kesehariannya. Ia pernah main dalam film-film horor di antaranya; Kuntilanak-Kuntilanak (2012), Dendam dari Kuburan (2012), Mengejar Setan (2013), 308 (2013) dan After School Horror (2014).

Ia pun kerap berperan dalam sejumlah FTV,  seperti Layar Kemilau: Asal Mula Gunung Bromo, Dolanan : Jebakan Balap Karung, Dolanan: Biji Karet Penghisap Energi, Dolanan: Ramalan Ular Tangga, Dolanan : Nenek Gerondong Minta Ubi, dan Dolanan: Mantra Hipnotis Simon, dan lainnya.

Foto-foto Yafi Tessa pemeran Febri lihat di sini.

2. Profil Idrus Madani pemeran Ustadz Kemed
Dalam sinetron "Dunia Terbalik" ia merupakan sosok tokoh masyarakat sekaligus tempat bertanya dalam urusan agama. Namun, ilmu agama yang ia dapatkan lebih banyak dari internet. Pria kelahiran Jakarta, 1 Mei 1955 ini biasa main dalam sinetron Para Pencari Tuhan (PPT) dan Islam KTP. Dalam PPT, ia mampu membawakan peran sebagai Pak RW yang penuh tipu muslihat dibantu rekan-rekannya, namun sangat takut sama istri.

Untuk urusan seni peran, ia sudah lama berkecimpung di dunia teater bersama Teater Koma sejak 1979. Ia pun pernah mendapatkan penghargaan  medali emas sebagai Penata Musik Terbaik pada the 9th World Festival of Children’s Theatre di Lingen-Jerman (2006) dan Penghargaan Satyalancana Wira Karya dari Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono pada 2007.

Dikutip dari laman wikipedia Indonesia, Idrus Mardani pun biasa menangani musik untuk berbagai grup teater, sinetron dan film. Unsur-unsur etnik sangat kental dalam komposisi musiknya. Salah satu grup teater yang pernah ditanganinya adalah Teater Tanah Air, pimpinan Jose Rizal Manua.

Tercatat lebih dari 20 tahun ia bekerjasama dengan Teater Tanah Air. Termasuk untuk Teater Seni Rupa ‘Bumi Di Tangan Anak-anak’ karya Danarto yang dipentaskan pada The Asia-Pacific Festival of Children’s Theatre di Toyama-Jepang pada tahun 2004 dan untuk Spectacle WOW a Visual Theatre Performance karya Putu Wijaya pada 9th World Festival of Children’s Theatre di Lingen-Jerman pada tahun 2006.

3. Profil Raihan Khan pemeran Edward (anak Kang Aceng)
Dalam sinetron "Dunia Terbalik" nasibnya sama dengan Febri yang harus ditinggal ibunya. Edward yang duduk bangku SMP, punya kebiasaan seperti remaja tanggung lainnya yakni suka main di warnet. Sang ayah yang selalu mengantarkannya sekolah menjadi partner di rumah. Namun, kasih sayang sang nenek selalu menjaganya setiap waktu. Maklum saja, ayahnya sendiri termasuk playboy yang lebih memilih nongkrong di warung ketimbang jaga anak.

Nama pemeran Edward adalah si ganteng Raihan Khan. Remaja yang lahir di Depok pada 26 April 2002 tersebut berdarah Arab (Pakistan)-Indonesia. Ia pernah membintangi beberapa iklan, seperti iklan sabun mandi, biskuit, dan lain-lain. Kemampuannya berakting selama ini lebih mengandalkan pada bakat alam dan latihan di rumah bersama ibunya, Rosita.

Foto-foto Raihan Khan pemeran Edward lihat di sini.

4. Profil Guntara Hidayat pemeran Kang Koswara/Engkos (suami Ceu Kokom)
Inilah profil suami yang bertanggung jawab dan berani jatuh bangun dalam mempertahankan mahligai rumah tangga. Sosok Kang Koswara dalam sinetron "Dunia Terbalik" adalah tipe suami pejuang demi anak dan istri. Ia rela bekerja apa saja yang penting halal, dari tukang ojek, dagang aci dicolok (cilok), hingga makelar rumah.

Informasi lainnya seputar Sinetron "Dunia Terbalik" LIHAT DI SINI.

Sosok Kang Koswara diperankan dengan apik oleh Guntara Hidayat. Bila Anda penggemar tayangan sinetron kolosal, pastinya tak asing dengan sosok pria bergigi gingsul yang satu ini. Bedanya, dalam sinetron kolosal ia biasa berkumis dan berjenggot serta selalu berpakaian ala ksatria. Guntara Hidayat pernah bermain dalam sinetron "Pangeran", "Angling Dharma 2014", "Ksatria Pandawa 5". "Damarwulan", dan beberapa judul sinetron lainnya dan FTV.

Foto-foto Guntara Hidayat pemeran Koswara lihat di sini.

5. Profil Della Puspita pemeran Eem (Istri Aceng)
Wanita cantik kelahiran Malang, 6 Agustus 1981 ini mengawali karier sebagai “Juara feminin lomba Foto Action Malibu” tahun 1997. Wajahnya pun kerap menghiasi berbagai sampul majalah. Setelah itu tawaran sinetron pun menghampiri Della seperti: Harga Diri, Tali Kasih dan Dewi Fortuna. Namun lewat sinetron Pernikahan Dini-lah yang membuat nama anak tunggal pasangan Yakumi Sato dan Dewi Kartika ini melambung.

--------

Baca info-info seputarbandungraya.com lainnya di GOOGLE NEWS