Direktorat Pembinaan Pendidikan Keaksaraan dan Kesetaraan, Direktorat Pendidikan Anak Usia Dini dan Pendidikan Masyarakat Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan menyelenggarakan Bimbingan Teknis (Bimtek) Manajemen Pengelolaan PKBM yang diselenggarakan pada 13 Maret - 17 Maret 2017 di PP PAUD dan DIKMAS Jawa Barat, Jln. Jayagiri no 63, Lembang, Kabupaten Bandung Barat.
Penyelenggaraan legiatan ini bertujuan untuk mensosialisasikan kebijakan dan program-program pendidikan keaksaraan dan kesetaraan pada tahun 2017; meningkatkan manajemen pengelolaan PKBM yang sesuai dengan standar; dan mendorong PKBM agar lebih siap dalam mengikuti akreditasi PKBM yang diselenggarakan oleh BAN-PNF.
Diikuti lima provinsi
Peserta kegiatan ini meliputi lima provinsi yakni provinsi Bengkulu, Provinsi Lampung, Provinsi DKI Jakarta, Provinsi Jawa Barat dan Provinsi Banten. Adapun narasumber yang mengisi acara ini yiatu Dr. Erman Syamsuddin (Direktur Pembinaan Pendidikan Keaksaraan dan Kesetaraan), Dr, Muh Hasbi (Kepala BP PAUD DIKMAS Jayagiri Lembang), Drs. Hasan Bisri, M.M.Pd (Kasubdit Kelembagaan dan Kemitraan), Dr. Cecep Suryana,MM (Kasubdit Program dan Evaluasi), Dr. Budi Darma (Ketua Badan Akreditasi Nasional Pendidikan Nonformal ), Nana Suryana (BAP Provinsi Jawa Barat), Yusuf Hadik S.Pd (Ketua PKBM Geger Sunten ), dan Asep Ahyar (Ketua PKBM Bina Terampil Mandiri).
Materi yang diberikan meliputi Kebijakan Direktorat tentang Program Pendidikan Keaksaraan dan Kesetaraan, Pembinaan dan Pengembangan PKBM, Kebijakan BAN PAUD-PNF, Pengisian Instrumen Borang Akreditasi PKBM, Best Practice Pengelolaan PKBM , Paparan Strategi Pengelolaan Lembaga PKBM, dan terakhir yaitu Kunjungan lapangan ke PKBM Geger Sunten dan PKBM Bina Terampil Mandiri.
PKBM Bina Cipta Ujungberung
Salah satu yang mengikuti kegiatan ini yaitu PKBM Bina Cipta Ujungberung sebagai perwakilan dari Provinsi Jawa Barat dan Kota Bandung. PKBM Bina Cipta Ujungberung yang didirikan pada tanggal 14 Mei 2009 ini mengadakan lima program yakni Kesetaraan, Keaksaraan, PAUD, Keaksaraan Usaha Mandiri (KUM), dan Life skill.
"Harapan besar dari Keluarga Besar PKBM Kami, dengan adanya kegiatan ini yaitu merupakan langkah awal semangat motivasi dan pengetahuan untuk dapat mengikuti Akreditasi di tahun ini," ungkap Santi pengelola PKBM BCU. (Sri Hartini)
--------
Baca info-info seputarbandungraya.com lainnya di GOOGLE NEWS