iGracias Layanan Aplikasi Digital di Telkom University






iGracias (Integrated Information System) Mobile merupakan layanan digital berbasis aplikasi di lingkungan kampus Telkom University. Layanan digital versi aplikasi ini akan mempermudah akademisi Telkom University dalam menjalankan aktivitas proses belajar mengajar sehari-hari di lingkungan kampus

iGracias merupakan portal sistem layanan informasi yang merupakan platform layanan proses pendidikan dan pengelolaan kampus secara terintegrasi. Hampir seluruh layanan pendidikan, baik proses akademik maupun pendukung dijalankan dengan berbasis iGracias. Akses menuju iGracias dapat dilakukan dengan menggunakan Single Account dan Single Sign On (SSO) diberikan kepada para pengelola, dosen, mahasiswa, orangtua mahasiswa dan staf tenaga kependidikan, dengan masing-masing memiliki hak akses jenis-jenis sesuai kelompok pengguna (user group).

Dengan aplikasi iGRACIAS Mobile ini, mahasiswa dapat memanfaatkan sejumlah keunggulan fitur yang ada di dalamnya, seperti mengatur jadwal konsultasi dengan pembimbing atau dosen, mendapatkan informasi akademik terbaru, mengatur jadwal kuliah serta melihat letak ruang kuliah. Aplikasi iGRACIAS Mobile ini dapat dinikmati para akademisi Telkom University menggunakan perangkat smartphone dengan mendownload langsung di Google Play Store dan App Store.

Hadirnya aplikasi ini sebagai salah satu bagian Telkom University untuk menjadi salah satu kampus percontohan yang mampumengkolaborasikan pemanfaatan layanan teknologi berbasis aplikasi dengan program pendidikan sebagai wujud keseriusan menguatkan konsep ekosistem Smart City di Bandung. (SBR-001)

--------

Baca info-info seputarbandungraya.com lainnya di GOOGLE NEWS