Bagi Anda yang dulu biasa nonton drama musikal "Stereo" session 2 di Net TV, mungkin tidak asing dengan sosok satu ini. Dara kelahiran 9 April ini, hadir di serial tersebut memerankan tokoh Amanda. Dalam drama musikal tersebut, ia beradu akting bersama Angel Pieters, Wizzi, Sheila Dara Aisha, Vidi Aldiano, dan lainnya. Untuk urusan akting dan suara, Inda Kusuma layak sejajar dengan para pemain yang lebih dahulu bermain peran di drama musikal tersebut.
Gadis yang pernah menempuh pendidikan di SMAN 5 Bandung dan Fakultas Kedokteran di Universitas Jendral Ahmad Yani (Unjani) ini kini diminta oleh Wali Kota Ridwan Kamil untuk jadi duta program Layad Rawat yang merupakan program Pemkot Bandung dalam layanan kesehatan masyarakat.
Program tersebut resmi diluncurkan oleh Ridwan Kamil di Gedung Serba Guna Balai Kota pada Rabu (26/7/2017). Dalam acara launching tersebut turut hadir pula Atalia Praratya (istri Ridwan Kamil), Oded M Danial (Wakil Wali Kota).
Sejak bergabung dengan Layad Rawat, calon dokter ini sudah beberapa kali kukurusukan mengunjungi pasien ke gang-gang sempit dengan jalan kaki maupun naik sepeda motor. Program Layad Rawat sendiri merupakan inovasi dari Pemkot Bandung untuk memberikan pelayanan dasar kesehatan kepada masyarakat dengan mendatangi langsung orang yang sakit di rumah.
Melalui program ini, 1.598 petugas kesehatan yang di dalamnya terdapat 87 dokter, 184 bidan, dan 23 ahli gizi, akan diterjunkan ke masyarakat untuk merawat orang yang sakit. Untuk syarat bagi pasien yang bakal tangani adalah susah untuk mendapatkan akses ke rumah sakit dan kondisi pasien sudah lansia.
Bagi yang ingin dikunjungi, tentunya dengan syarat-syarat khusus tersebut, bisa menelepon ke 119 (bebas pulsa). Nantinya, akan ada petugas yang menghubungkan pasien ke puskesmas terdekat untuk langsung ditindaklanjuti oleh puskesmas tersebut. Dan siapa tahu, pasien "beruntung" dikunjungi dokter muda yang cantik dan multitalenta ini.
Akun Instagram Indah Kusuma: @indahkus_
--------
Baca info-info seputarbandungraya.com lainnya di GOOGLE NEWS