Lulus sekolah tahun 1995 dan kini sudah hampir di penghujung tahun 2017 merupakan perjalanan waktu yang bisa dibilang lama. Perpisahan selama lebih dari dua dekade tersebut menjadi kenangan tersendiri bagi para alumni SMPN 2 Ujungberung angkatan 1995. Waktu lebih dari 22 tahun memang mengubah kondisi semua, baik dari umur, tampilan fisik, sampai aktivitas yang berbeda jauh saat dulu memakai seragam putih-biru.
Lihat juga:
Alumni SMPN 2 Ujungberung Seluruh Angkatan Bakal Menggelar Reuni Akbar 18 Maret 2018
Sekolah menengah pertama negeri yang ada di kawasan Bandung Timur ini sendiri kini telah berubah nama menjadi SMPN 1 Cileunyi. Sekolah tersebut tepatnya berlokasi di Jln. Raya Cinunuk -Cileunyi KM 15, Cimekar, Kecamatan Cileunyi, Kab. Bandung.
"Pertemuan kembali para alumni SMPN 2 Ujungberung angkatan 1995 berawal pada tahun 2015 lalu. Waktu itu, beberapa alumni mengadakan silaturahmi di salah seorang alumni di kawasan Cipadung. Dari sanalah, kemudian kami rutin mengadakan kopi darat walaupun kecil-kecilan hingga 2017 sekarang. Alhamdulillah, alumni pun satu per satu terlacak dan bergabung dengan ikatan alumni Baraya '95," turut Siti Komariah yang menjadi salah satu pengurus ikatan alumni kepada seputarbandungraya.com.
Jejaring media sosial
Kehadiran aneka aplikasi media sosial, tambah Siti, menjadi saluran virtual untuk melacak kembali keberadaan alumni yang tercerai berai bekerja ataupun pindah domisili di berbagai daerah. Kehadiran Facebook pun dimanfaatkan untuk menjalin kembali silaturahmi dimana para alumni saling berteman di jejaring media sosial tersebut. Sehingga, akhirnya dibuatlah grup khusus di Facebook SMPN 2 Uber 1995.
Sementara agar komunikasi lebih intens, dibuat pula grup WhatsApp dengan admin Siti Komariah sendiri. Untuk bergabung di grup WhatsApp tersebut, para alumni SMPN 2 Ujungberung angkatan 1995 tersebut bisa menghubungi nomor WhatsApp 0817-0212-686.
"Untuk media penyebaran informasi kami pun membut blog dengan alamat baraya95.blogspot.com. Di sana, para alumni Baraya '95 bisa melihat update informasi seputar reuni, mengisi formulir pendaftaran, juga melihat dokumentasi foto dan video kegiatan reuni," jelas Siti.
Terkait reuni akbar angkatan 1995, Siti menambahkan, kegiatannya sendiri bakal digelar pada hari Minggu, 24 Desember 2017 di Cantigi Camp, Cileunyi, Kab. Bandung. Kegiatan yang akan dilaksanakan mulai pukul 09.00 WIB sampai selesai ini akan diisi acara tepang sono, hiburan, fun games, hingga bagi-bagi doorprize. Selain itu, panitia pun memproduksi kaos khusus untuk Baraya '95 yang bisa dipesan langsung ke Siti Komarih di nomor WhatsApp di atas.
"Reuni tersebut selain ajang tepang sono mengenang kembali masa-masa SMP saat 22 tahun silam, juga sebagai ajang untuk lebih memperat tali silaturahmi. Ke depannya Insya Allah akan kami akan mengadakan kegiatan bekerja sama dengan sekolah juga pemberdayaan para alumni, baik itu kegiatan bakti sosial maupun pemberdayaan usaha," pungkas Siti.
--------
Baca info-info seputarbandungraya.com lainnya di GOOGLE NEWS