Hari Guru Nasional 2017: Membangun Pendidikan Karakter melalui Keteladanan Guru





Acara Puncak Peringatan Hari Guru Nasional 2017

Acara Puncak Peringatan Hari Guru Nasional 2017 dilaksanakan di Kantor Kemendikbud, Sabtu, (25/11/2017). Pada peringatan Hari Guru Nasional tahun ini mengambil tema "Membangun Pendidikan Karakter melalui Keteladanan Guru”.

Dalam sambutannya Mendikbud Muhadjir Effendy menyampaikan bahwa guru sebagai salah satu aktor penting dalam pendidikan nasional memiliki peranan strategis dalam implementasi Penguatan Pendidikan Karakter (PPK). Mendikbud menyampaikan pentingnya keteladanan guru dalam mendidik generasi penerus bangsa. Seorang guru harus menjadi sumber keteladanan. Dan semua pihak perlu mendukung guru-guru kita mewujudkan generasi yg cerdas, kompetitif, dan berakhlak mulia.

Untuk itulah, sejalan dengan semangat nawa cita, peringatan hari guru nasional tahun 2017 mengambil tema “Membangun Pendidikan Karakter melalui Keteladanan Guru”. Melalui peringatan HGN, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan mengajak semua pihak untuk bersama-sama mewujudkan suasana sekolah seperti ajaran Bapak Pendidikan Indonesia, Ki Hajar Dewantara.

Mendikbud MUhadjir Effendy menyampaikan, bahwa pemberian tunjangan profesi bagi guru yang telah tersertifikasi, serta tunjangan khusus bagi guru yang mengabdi di daerah khusus akan terus menjadi perhatian pemerintah. Demikian pula upaya untuk terus menambah guru-guru agar menjadi semakin produktif dengan sertifikasi keahlian ganda untuk memenuhi kebutuhan pendidikan kejuruan. Selain itu, Program Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan (PKB) bagi Guru merupakan upaya Kemendikbud dalam meningkatkan kualitas pendidikan.

--------

Baca info-info seputarbandungraya.com lainnya di GOOGLE NEWS