Dinas Pendidikan Kota Bandung menyelenggarakan pencanangan Gerakan Indonesia Membaca bertempat di Pendopo Kota Bandung pada hari Selasa, 11 Desember 2018. Gerakan Indonesia Membaca (GIM) merupakan kegiatan dalam upaya membangun budaya baca masyarakat yang diselenggarakan secara lintas sekotoral dengan melibatkan lembaga swasta, organisasi sosial, kemasyarakatan, keagamaan, kepemudaan, profesional, satuan pendidikan non formal, Taman Bacaan Masyarakat (TBM) dan forum-forum yang menjadi mitra Dinas Pendidikan.
Kepala Dinas Pendidikan Kota Bandung Elih Sudiapermana berharap dengan adanya kegiatan ini, masyarakat dapat gemar membaca dan menjadi pembelajar sepanjang hayat yang mampu meningkatkan harkat dan martabat serta kualitas hidup yang dilandasi oleh budaya bangsa.
“Kami berkomitmen untuk meningkatkan budaya baca masyarakat, hal ini sudah dilaksanakan dengan adanya gerakan literasi sekolah, TOT, penguatan TBM dan masih banyak lagi kegiatan lainnya yang dilakukan bersama stakeholder di Kota Bandung,” tutur Kadisdik Elih Sudiapermana.
Pencanangan Gerakan Indonesia Membaca di Pendopo Kota Bandung melibatkan anak usia dini, anak usia sekolah, orang dewasa, orang tua, lembaga swasta, organisasi sosial serta mitra Dinas Pendidikan lainnya.
“Setelah penandatanganan komitmen bersama dengan mitra Dinas Pendidikan Kota Bandung, acara akan dilanjutkan dengan pemberian Apresiasi prestasi serta Pameran,” tutur Kepala Bidang PAUD - Dikmas Abdul Gaos.
Pada kesempatan ini pula berlangsung pemberian apresiasi prestasi bagi mitra-mitra Dinas Pendidikan Kota Bandung. Hal ini dilakukan dalam upaya Pemerintah untuk terus menjaga komunikasi dan kerjasama yang baik dengan stakeholder, Karena sejatinya pendidikan adalah tanggung jawab kita bersama.
Berikut daftar yang penerima apresiasi prestasi bagi camat, lurah dan TBM penggerak literasi Kota Bandung :
1. Camat Cinambo
2. Camat Rancasari
3. Camat Ujungberung
4. Kelurahan Sukamulya
5. Kelurahan Cigending
6. Kelurahan Cipamokolan
7. TBM Sukamulya Cerdas
8. TBM Rumah Baca Ujungberung
9. TBM Minda Utama
10. TBM Taman Sekar Bandung
11. TBM ECO Bambu
12. TBM El Mulok
13. Yayasan Al-Kasyaf
--------
Baca info-info seputarbandungraya.com lainnya di GOOGLE NEWS