Sebelum mengarungi Liga 1 Indonesia musim 2020, Persib kembali akan menggelar pertandingan persahabatan. Persib Bandung bakal berhadapan dengan Barito Putera di Stadion Si Jalak Harupat Kabupaten Bandung, Selasa 11 Februari 2020.
Bagi bobotoh yang ingin menyaksikan pertandingan langsung di SJH, pembelian tiket sudah bisa dilakukan mulai Jumat, 7 Februari melalui PersibApp dan official website persib.co.id. Khusus untuk para pemesan melalui PersibApp, bisa melakukan pembelian empat tiket sekaligus. Namun, pastikan dulu jika anda sudah terdaftar sebagai membersib.
Tidak ada penjualan tiket off-line/langsung dan pastikan tidak pernah membeli tiket selain di PersibApp atau persib.co.id
Berikut harga tiket pertandingan persahabatan Persib VS Barito Putera:
- VIP Barat Utama Rp 125.000
- VIP Barat I dan II Rp 75.000
- Timur Rp 60.000
- Utara dan Selatan Rp 50.000.
Mendaftarkan SJH sebagai homebase
Terkait Stadion Si Jalak Harupat (SJH), Persib akan menjadikan stadion tersebut sebagai homebase di Liga 1 2020. Tim dari Liga Indonesia Baru (LIB) pun sudah melakukan pengecekan kesiapan stadion di Kabupaten Bandung tersebut pada Jumat, 7 Februari 2020.
Tim LIB melakukan verifikasi terhadap stadion berkapasitas penonton 27.000 tersebut. Mereka melakukan pemeriksaan untuk seluruh fasilitas stadion, dari tempat parkir hingga lapangan.
General Coordinator Panpel Persib, Budhi Bram Rachman yang juga mendampingi penijauan tersebut mengatakan, tidak hanya SJH, Persib juga mengajukan Stadion Gelora Bandung Lautan Api sebagai kandang. Hanya untuk saat ini akan memfokuskan ke SJH karena GBLA masih menunggu kepastian.
--------
Baca info-info seputarbandungraya.com lainnya di GOOGLE NEWS